Skema Rangkaian Mic Wirelees FM 87-108 DC.3 Volt

Kang Ajay
0
Skema Rangkaian Mic Wirelees FM 87-108 DC.3 Volt - Pungsi dari mic Wirles ini tidak jauh beda dengan pemancar radio fm, karena menggunakan oscilator pembangkit frekwensi sinyal radio. cara menggunakannyapun memakai radio fm sebagai receiver atau penangkap sinyal yang dipancarkan mic wirles ini, rangkaian ini sangat cocok bagi anda yang mempunyai usaha penyewaan sound system, walaupun sudah banyak mic wirles beredar luas dipasaran namun tidak ada salahnya kita untuk bereksperimen membuatnya. Bagi anda yang membutuhkan skema ini anda bisa mencontoh rangkaiannya di bawah sebagai berikut. Untuk komponen sangat mudah didapat dipasaran dan toko-toko elektronik terdekat dari tempat anda.

Dan bagai anda yang ingin bereksperimen anda bisa mencontoh skema yang sudah saya gambar di bawah.

Skema Rangkaian Mic Wirles FM 87-108 DC.3 Volt

Daftar komponen

  • R1-10K
  • R2-33K
  • R4-12K
  • R5-5K6
  • R6,R8 - 47K
  • R9-180K
  • C1, C2, C5 - 47nf
  • C3 - 1nf
  • C4 - 33nf
  • C6 - 82nf
  • C7 - 10NF
  • L1 - 5 lilit menggunakan kbel email 0,3mm
  • Dan yang terakhir, pada gambar anda lihat ada kode yang berbentuk segi ttiga, itu adalah transistor. Transistor ini menggunakan 2N2222.
Rangkaian pada skema diatas menggunakan catu daya hanya memerlukan 3 volt, anda bisa menggunakan baterai AA - 1,5 volt dua biji, yang sering kita gunakan untuk jam dinding, remot dan mainan anak-anak. Untuk menghasilkan daya pancar yang lumayan agak jauh anda bisa menyambung antena menggunakan kabel, daya pancar yang dihasilkan bisa mencapai 5 sampai 10 meter. Untuk lilitan menggunakan kabel 0,3 atau yang lebih kecil, lilitan tersebut bisa diatur dengan kebutuhan frekwensi yang akan di pakai, frekwensi wirles ini mulai dari 87-108 Mhz bahkan untuk frekwensi lebih bawah lagi bisa saja dengan cara memperkecil diameter lilitan, pada gambar di atas lilitan saya tandai dengan simbol L1.

Ok sampai disini mungkin anda semua sudah paham, untuk selanjutnya anda tinggal memperaktekannya, untuk pcb bisa menggunakan pcb bolong atau pcb biasa yang sering dipakai untuk merakit pemancar. Nah sobatku yang tercinta saya kira sampai disini dulu artikel yang saya bawakan dengan tema "Skema Rangkaian Mic Wirelees FM 87-108 DC.3 Volt", mudah-mudahan artikel ini bermanfaat bagi anda semua, selamat mencoba dan selamat bereksperimen terima kasih dan wassalam.
Tags

Post a Comment

0Comments

Post a Comment (0)